Menggugah Selera, Ini 5 Makanan Khas Makassar yang Jadi Favorit

Menggugah Selera, Ini 5 Makanan Khas Makassar yang Jadi Favorit

Makanan khas Indonesia memang selalu berhasil menarik perhatian. Mulai dari Yogyakarta yang punya gudeg dengan rasa manis, dendeng balado dari Sumatera yang pedas, hingga seblak yang unik dari Bandung, semua menawarkan cita rasa nusantara yang selalu sukses membuat lidah bergoyang.

Nah, sekarang mari mengunjungi salah satu kota di Sulawesi Selatan yang juga jadi ibukota Sulsel, yaitu Makassar. Kota Daeng ini punya segudang makanan khas yang dijamin akan bikin kamu ngiler. Apa saja?

1. Coto Makassar

makanan khas makassar

Menu yang satu ini memang telah menjadi makanan khas Makassar sejak lama. Makanan berkuah ini biasanya menggunakan daging serta jeroan sapi sebagai isian. Untuk kuahnya sendiri tak perlu diragukan rasanya karena menggunakan berbagai jenis rempah mulai dari bawang putih, bawang merah, jinten, cengkeh, kemiri, lengkuas, jahe, dan masih banyak lagi.

2. Pallubasa

makanan khas makassar

Buat kamu yang pernah mengunjungi atau tinggal di Makassar pasti tidak asing dengan makanan yang satu ini. Mirip dengan coto, pallubasa juga merupakan makanan berkuah yang berisi daging. Bedanya, kuah pallubasa biasanya lebih kental dan umumnya disajikan bersama dengan telur mentah sebagai topping tambahan.

3. Konro

makanan khas makassar

Pencinta daging, wajib mencoba makanan khas Makassar yang satu ini. Konro merupakan makanan yang terbuat dari iga daging sapi. Terdapat dua jenis menu yang bisa dicoba yaitu sop konro dan konro bakar. Keduanya biasanya disajikan bersama dengan ketupat.

4. Barongko

makanan khas makassar

Jika berbicara soal kudapan dengan rasa manis, Makassar juga punya andalan lho. Namanya adalah barongko. Makanan khas Makassar yang satu ini terbuat dari pisang yang dicampur dengan santan, gula, dan telur serta dibungkus dengan daun pisang.

5. Es pisang ijo

makanan khas makassar

Masih dari bahan baku pisang, makanan khas Makassar selanjutnya yang tidak boleh kamu lewatkan adalah es pisang ijo. Perpaduan pisang yang dibalut adonan tepung tipis berwarna hijau, santan, bubur sumsum, susu kental manis, sirup, dan es serut, membuat es pisang ijo jadi dessert menyegarkan yang wajib disantap.