Anti Lentur, Ini 5 Tips Cara Cuci dan Rawat Kain Tenun

Anti Lentur, Ini 5 Tips Cara Cuci dan Rawat Kain Tenun

Siapa yang tidak tahu kain tenun? Salah satu kain tradisional Indonesia itu sangat indah dengan corak-coraknya yang unik. Kain tenun juga memiliki cara pembuatan yang terbilang cukup sulit, hingga dihargai mahal. 

Tidak banyak yang tahu bahwa cara mencuci kain tenun pun berbeda dengan kain-kain lainnya. Padahal butuh cara khusus untuk mencucinya, loh! 

Ini 5 tips cara cuci dan rawat kain tenun yang bisa kamu ikuti! 

Kain Tenun

pinterest.com

1. Cuci Kain Tenun dengan Tangan dan Air Dingin

Sebaiknya kain tenun jangan dicuci setiap hari, ya! Cukup cuci satu atau dua kali dalam sebulan untuk menghilangkan bau apek. 

Hindari mengucek dan memeras terlalu kencang. Cukup rendam sebentar dengan air dingin yang sudah dicampur dengan detergen cari, baiknya dengan detergen yang rendah bahan kimia. 

2. Jangan Jemur Kain Tenun Langsung di Bawah Sinar Matahari 

Hindari jemur kain tenun langsung di bawah sinar matahari untuk mencegah kelunturan. Teman-teman bisa mengeringkan kain dengan mengibas-ngibaskan di udara dahulu untuk sampai sedikit kering. Kemudian jemur kain tenun di tempat yang sejuk. 

3. Jangan Setrika Kain Tenun dengan Suhu Tinggi 

Suhu yang terlalu panas bisa membuat warna kain tenun memudar. Usahakan untuk menyetrika dengan suhu sedang, atau dilapisi dengan kain tipis agar plat setrika tidak langsung menempel pada kain. 

Kain Tenun

pinterest.com

4. Gantung Kain Tenun Agar Tidak Mudah Kusut! 

Hindari melipat kain tenunmu setelah kering. Sebaiknya teman-teman gantungkan kain tenun di hanger dan masukkan ke dalam lemari. Perawatan ini juga memudahkan kamu untuk langsung mengenakan kain tenun dan tidak perlu menyetrikanya kembali.

5. Coba Sekali-Kali Bawa Kainmu ke Dry Clean

Teknik dry clean bisa jadi salah satu teknik mencuci yang tepat untuk kain-kain seperti kain tenun. Cobalah untuk bawa kain tenunmu ke laundry yang menggunakan jasa dry clean. 

Teknik mencuci tanpa air ini menghindari kelunturan dan kerusakan pada kain tenun.